Rabu, 03 Desember 2014

Biarlah Foto-foto yang Berbicara

==Yang Tersisa dari Penyelenggaraan Kompasianival 2014==


Kopdar akbar yang bertajuk Kompasianival 2014 sudah beberapa waktu usai. Selama itu pula, bertebaran tulisan tentang penyelenggaraan pesta ini di Kompasiana. Tentu saja, tulisan tersebut berdasarkan sudut pandang dari masing-masing Kompasianer yang menuliskannya.

Saya sempat mengunjungi tulisan beberapa Kompasianer, terutama yang berada di ter - ter - ter dan terutama yang sempat nangkring di HeadLine Kompasiana. Karena keterbatasan waktu, tidak semua tulisan tentang penyelenggaraan Kompasianival 2014 saya kunjungi. Maaf banget.

Dari beberapa tulisan yang telah saya baca, ada satu yang membuat saya merasa sedih. Sebagai warga dari komunitas Desa Rangkat, yang kebetulan posisi boothnya bersebelahan dengan KoplakYoBand --berselang satu-- saya betul-betul merasa nyesek luar biasa.

Booth Desa Rangkat yang kereeenn abiis ..... muji karya komunitas sendiri boleh doong .... dengan backdropwarna warni berisi informasi kegiatan Desa Rangkat sejak berdiri hingga berusia 4 tahun, juga foto-foto Kades dari periode pertama hingga periode ke-lima. Juga maskot Rangkat yang super duper pinky - Pongky si Pocong Pingky - keriuhan booth yang tak pernah henti karena selalu ada gelak tawa dan canda juga pelukan kerinduan dari masing-masing warganya yang datang, tumpeng nasi kuning yang nangkring di meja display bersebelahan dengan buku-buku yang pernah dihasilkan oleh komunitas Desa Rangkat, Duta Rangkat yang memakai selempang biru dengan senyum manisnya .... semuanya terlalu sayang bila dilewatkan.

Saya tidak ingin membahas tulisan yang membuat saya nyesek luar biasa. Saya hanya ingin membagikan foto-foto tentang booth Desa Rangkat, kemeriahannya, kasih sayang yang terpancar dari masing-masing warganya, dan cinta luar biasa yang bisa kami berikan kepada sesama warga.

14172538892133065801
booth Desa Rangkat
141725393659195185
Narsis dan narsis di setiap kesempatan
1417253985309659535
booth Desa Rangkat pagi hari...sebelum riuh oleh warga DeaR yang hadir
1417254069201839700
banner kegiatan dan Riwayat Desa Rangkat
14172542161539959931
serius membahas perkembangan Desa Rangkat
14172542592057347752
mantan Kades sedang in action -- melayani wawancara dengan wartawan Kompas.com
14172543131333169653
makan dan narsis .... tak pernah terlewatkan setiap kali warga DeaR ngumpul...dimana pun
14172544191432389143
Duta Rangkat
141725448279544454
Sekdes Rangkat periode 2014 - 2015 bersama maskot Rangkat
14172545211714163886
penasaran dengan tali si pocong
14172545671812309317
narsis dan narsis ...everywhere
14172546231038689968
kamera itu wajib .....
1417254653773984647
tak bisa menghindari
14172547101955571352
maskot Rangkat .... cantik yaa?
141725475624231245
tak terpisahkan ... ngeriung dan ngerumpi
1417254816575745743
makan duluuu
14172548471421020696
lokasi
1417254908513074366
Sekdes Rangkat, disela kesibukannya masih sempat narsis
14172549481021680107
speechless
14172549791090670583
tawaran menulis biografi dari pak dokter
14172550231670923747
tumpeng ulang tahun Desa Rangkat
14172550751399153427
pose yang maniiiissss
14172551051273638779
maskot Rangkat selalu jadi rebutan
Dengan begitu, saya tak perlu merasa sedih berkepanjangan. Kalau pun ada yang mengatakan bahwa booth Desa Rangkat tidak terlihat, biarlah foto-foto berikut ini yang menerangkannya dengan lebih jelas dan gamblang.

Tidak, saya tidak marah dengan kenyataan ini. Kenyataan bahwa Desa Rangkat tidak seterkenal komunitas lain yang membuka booth di Kompasianival 2014.

Sampai ketemu lagi di Kompasianival 2015 yaaa....jangan lupa berkunjung ke desa kami. Desa Rangkat. Desa yang berhiaskan Diskusi Elok aSah-Asih-asuh meRANGkai KATa.



=====%%%%%%%=====

note: foto-foto koleksi komunitas Desa Rangkat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar